LAHAT, IN – Pelantikan pengurus persatuan menembak indonesia (PERBAKIN) Kabupaten Lahat Masa Bhakti 2020-2024 yang di gelar di GOR Bukit Tunjuk Kabupaten Lahat.
Gubernur H. Herman Deru.SH.MM. melantik secara langsung bupati Lahat Cik Ujang SH, sebagai Ketua umum perbakin Kabupaten Lahat. Rabu 21/10/2020.
Pada pelantikan ketua umum perbakin kabupaten lahat juga hadir, Wakil Bupati Lahat H. Haryanto.SE MM MBA, Ketua DPRD Fitrizal Homizi.ST, Sekda Lahat Januarsyah.SH MM, Dandim 0405 Lahat yang diwakili, Kapolres Lahat yang diwakili, Ketua Umum Koni Provinsi Sum-Sel H. Hendri Zainudin.S.Ag.SH, Ketua TP PKK Kab.Lahat Lidyawati Cik Ujang, Jajaran OPD, Pimpinan Cabang Bank Sumsel, Mandiri dan seluruh anggota Perbakin.
Bupati Lahat Cik Ujang.SH selaku Ketua Umum Perbakin Kabupaten Lahat dalam sambutannya menyampaikan, ucapan selamat datang kepada Bapak Gubernur Sumsel selaku Ketua Umum Perbakin Provinsi yang telah tiba di Bumi Seganti Setungguan dalam rangka melantik Ketua Umum Perbakin Kabupaten Lahat.
“selamat datang bapak gubernur beserta rombongan, dan alhamdulillah saya Bupati Lahat yang baru saja dilantik sebagai Ketua Umum Perbakin Kabupaten Lahat masa bhakti 2020-2024 mengucapkan terima kasih, syukur alhamdulillah berjalan dengan hikmat.” ungkapnya.
Gubernur Sumatera Selatan H. Herman Deru.SH sebagai Ketua Umum Perbakin Provinsi Sum-Sel menyampaikan,
“Selamat kepada Ketua Umum Perbakin Kabupaten Lahat masa bhakti 2020-2024 semoga dengan dilantiknya saudara dapat mengemban amanah ini dapat berjalan dengan lancar sesuai yang kita harapkan, sekali lagi saya ucapkan selamat,” ujar Herman Deru. Rio