Atlit Kontingen Cabor Voli Pantai Juga Berhasil Memberikan Medali Perunggu

oleh -321 views
oleh

OKU Selatan, IN Menambah perolehan medali, Kontingen Cabor Voli Pantai putra OKU Timur berhasil meraih medali  perunggu pada Porprov Sumsel 2021 seusai mengalahkan kontingen dari Kota Palembang. Saat bertanding di Kota Wisata Danau Ranau. Kamis 25/11/2021.

Dalam perlombaan tersebut tim voli pantai putra asal OKU Timur tersebut beranggotakan M. Arif Rifa’i dan Adi Setiawan dengan perolehan skor 21:17 dan 21:12.

“Sebetulnya kita memiliki target masuk final, tapi memang secara jam terbang, kita harus mengakui atlet voli pantai OKU Timur jauh dibawah Musi Banyuasin, Lubuk Linggau dan Palembang,” Ujar Fery Ardianto selaku pelatih.

Baca Juga :  Warga Prabumulih Yang Lahannya Terkena Akses Jalan Tol Belum Juga Mendapat Ganti Rugi Sampai Saat Ini

Fery juga bersyukur meskipun menyadari lawan di voli pantai memiliki skilk yang hebat, namun kontingen OKU Timur masih mampu meraih medali perunggu.

“Berkat latihan yang rutin dan dukungan serta doa masyarakat OKU Timur, Alhamdulillah kita masih bisa mengalahkan Palembang.” Lanjutnya.

Selain itu Fery juga berharap kedepan adanya perhatian pemerintah terhadap sarana dan prasarana lapangan voli pantai di Kabupaten OKU Timur.

“Saya sangat berharap agar dibangunnya sarana dan prasarana penunjang olahraga voli pantai di OKU Timur terutama lapangan. Mengingat potensi atlit-atlit voli pantai di OKU Timur banyak peminatnya.” Imbuhnya.

Print Friendly, PDF & Email
Baca Juga :  Pengurus PAMOR OKU Raya Resmi Dilantik, Enos : "Bangun Daerah & Tetap Satu Saudara"