Martapura,IN – Anggota Satuan Reskrim Polres OKU Timur, mengikuti Latihan Kemampuan Lidik, Sidik Penanganan Karhutla dan Anev Pers Reskrim Team Shadow Wallet di Mapolres OKU Timur. Senin 20/07/2020
Kapolres OKU Timur AKBP Erlin Tangjaya SH Sik Melalui Kasubag Humas Polres OKU Timur Iptu Yuli menyampaikan, untuk melaksanakan Tupoksi sebagai Penegak Hukum dan Pengayom Masyarakat, Sat Reskrim Polres OKU Timur harus memiliki Kemampuan yang lebih dari rata-rata, guna terciptanya Situasi yang Aman dan Kondusif di wilayah Hukum Polres OKU Timur.
Kegiatan ini dibagi terpisah menjadi 2 giat, pertama, Pemaparan cb lidik,sidik penangan karhutla, dan penanganan tptkp lidik, sidik penanganan karhutla dilaksanakan di aula belakang Polres OKU Timur. Kedua, Anev pers team sw mengikuti Anev kejadian menonjol & 3C di wilayah Hukum Polres OKU Timur, dan antisipasi pelaku yang baru keluar dari rutan selesai jalani hukuman, Yang dilaksanakan di ruang Pidum.
Dalam kegiatan latihan yang berlangsung mulai pukul 08.00 Wib sampai dengan pukul 10.00 Wib, turut hadir diantaranya Kasat Reskrim AKP M. Ikang Ade Putra SIK, KBO Reskrim Iptu Jumeidi, Ipda Alimin, Ipda Randy, Kanit Polsek jajaran Polres OKU Timur dan Pers SW. Kegiatan ini juga berjalan lancar Aman dan Kondusif.
KRAZ