OKU, investigasinusantara.com – Plh Bupati OKU Drs. H. Edward Candra, M.H., Menghadiri Acara Penyerahan Bantuan Tabung Oksigen Program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) BUMN PT. Semen Baturaja Kepada Pemerintahan Kabupaten OKU, Bertempat Halaman Rumah Dinas Bupati OKU. Kamis, 07/10/2021.
Turut Hadir, Asisten 1 Setda OKU, Mewakili Dandim 0403/OKU, Mewakili Kapolres OKU, Kalaks BPBD OKU, Sekdin Kesehatan OKU serta Undangan Lainnya.
Pimpinan PT. Semen Baturaja Adi Oktafiandi, Menyampaikan dalam rangka program TJSL BUMN, PT. Semen Baturaja ini berkesempatan memberikan bantuan kepada Pemerintah Kabupaten OKU sebagai bentuk wujud nyata melalu program TJSL PT. Semen Baturaja untuk bersama Pemerintah Kabupaten OKU menanggulangi wabah Covid-19 disini PT. Semen Baturaja memberikan bantuan berupa 2000 lembar masker dan 25 Tabung Oksigen untuk Pemerintah Kabupaten OKU, semoga bantuan ini bermanfaat bagi Pemerintah untuk masyarakat Kabupaten OKU yang membutuhkan.
Plh Bupati OKU Drs. H. Edward Candra, M.H., Menyampaikan pandemi Covid-19 saat ini mengalami penuruan yang cukup signifikan, tentu ini semua adalah berkat sinergitas usaha dan upaya Pemerintah, TNI/Polri, BUMN/BUMD serta seluruh masyarakat yang ada di Kabupaten OKU yang selalu bersinergi bersama sama untuk memerangi dan mematuhi protokol kesehatan yang telah di tetapkan Pemerintah.
Dari awal adanya wabah Covid-19 ini Pemerintah memang mengalami kendala atas ketersedian tabung oksigen yang terbatas untuk masyarakat yang membutuhkan, semoga adanya bantuan CSR PT. Semen Baturaja ini bisa memberikan manfaat yang lebih baik bagi Pemerintah dan masyarakat yang membutuhkan.
Edward Candra mengaku bangga atas wujud komitmen dan kepedulian PT. Semen Baturaja melalui program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (CSR) kepada masyarakat Kabupaten OKU ditengah pandemi Covid-19 ini. Untuk itu, Edward Candra menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada PT. Semen Baturaja karena telah mensupport dalam menangani Covid-19 salah satunya memberikan bantuan tabung oksigen.
“Atas nama Pemerintah dan masyarakat Kabupaten OKU, kami mengucapkan terima kasih atas bantuan tabung oksigen, karena manfaatnya sangat luar biasa untuk membantu saudara saudara kita yang terpapar Covid-19, Insya Allah akan kami salurkan baik melalui TNI/Polri maupun kepada Puskesmas yang ada di OKU. Saat ini penyebaran covid-19 di Kabupaten OKU sudah melandai dan sudah lebih baik lagi dari sebelumnya.” Kata Edward
Acara dilanjutkan dengan penyerahan bantuan dari PT. Semen Baturaja kepada Plh Bupati OKU Drs. H. Edward Candra, M.H., untuk dibagikan Kepada TNI/Polri dan Puskesmas yang ada di Kabupaten OKU.