Cak Arlan Relokasi Beberapa Dinas dengan Manfaatkan Aset demi Kesejahteraan Pegawai Pemkot Prabumulih

oleh -19 views
oleh

Prabumulih, IN – Pemerintah Kota Prabumulih melakukan efisiensi pengelolaan Aset yang ada di Kota Prabumulih, dengan melakukan pemanfaatan bangunan yang ada.

Diketahui Pemkot Prabumulih memiliki Aset berupa bangunan yang besar dan mewah Rusunawa (rumah singgah), bangunan ini telah berdiri sejak tahun 2008 yang berada di jalan lingkar Komplek Islamic Center Kota Prabumulih Kecamatan Prabumulih Timur.

Walikota Prabumulih Cak Arlan didampingi Sekda Kota Prabumulih Elman, ST., MM, mengatakan dirinya melihat adanya bangunan yang tidak dimanfaatkan, dan berencana akan melakukan pemindahkan beberapa Pelayanan Publik, diharapkan dapat berdampak positif bagi masyarakat dan Pemerintah Kota Prabumulih khususnya.

“Ada 5 Dinas yang akan pindah kesini, diantaranya Dinas Ketahanan Pangan, Dinas Pertanian, Dinas Sosial, Kesra, BPBD, sayang gedung besar dan semewah ini, tidak dimanfaatkan,” ucap Cak Arlan saat mengunjungi PD PETRO PRABU. Kamis, 17/04/2025.

Lanjutnya, dari bangunan yang tidak digunakan, akan dilakukan renovasi, dan perbaikan sebelum ditempati.

“Akan kita perbaiki dahulu, dan nantinya untuk kesejahteraan pegawai, yang saat ini sudah tidak mampu ditampung di Pemkot Prabumulih,” harapnya.(***)