Poltekkes Kemenkes Palembang Prodi D III Keperawatan Lahat Bantu Korban Kebakaran

oleh -1,788 views
oleh
(alt="") Poltekkes

Lahat, IN – Poltekkes Kemenkes Palembang, Prodi D III Keperawatan Lahat. Melalui akper Pemda lahat memberikan bantuan salah satu bentuk peduli korban kebakaran di kelurahan pasar bawah kabupaten Lahat. Selasa, 13/10/2020.

(alt="") Poltekkes

Dosen Prodi Keperawatan A. Gani SPd.,M.Kes mengatakan akan memberikan bantuan alakadarnya, kemungkinan untuk kapasitas korban yang cukup luas, kita memberikan bantuan dengan sasaran dan yang di utamakan untuk keluarga besar alumni poltekes. ini merupakan salah satu bentuk kepedulian keluarga besar akper pemda lahat kepada dua keluarga alumni yang rumahnya terkena musibah kebakaran.

(alt="") Poltekkes

“untuk sementara ini kita fokus terhadap dua keluarga korban yang terkena musibah.”ujarnya

Ibu sri yang merupakan salah satu dosen, Mengatakan “alhamdulillah keluarga semuanya sehat, semoga bantuan ini bisa membantu keluarga yang tertimpa musibah keluarga dan menjadi berkah.” ucapnya

(alt="") Poltekkes

Salah satu keluarga korban ibu dari rili yang merupakan alumni akper pemda lahat. mengucapkan terima kasih kepada pihak poltekkes dan akper lahat, telah meninjau keluarga kami.

“inilah rumah kami yang terbakar, kami mengucapkan terima kasih kepada pihak akper sudah datang dan memberikan bantuan semoga allah SWT bisa membalasnya.” Kata ibu dari rili korban kebakaran.

Sementara itu, terpantau oleh awak media yang sedang meliput, seluruh perwakilan dari akper pemda lahat. Tetap mematuhi protokol kesehatan. Dengan caraemakai masker dan menjaga jarak. Serta tetap mencuci tangan dengan handsanitizer. KRAZ