Kembali Si Jago Merah Beraksi Saat Penghuni Tidak Ada

oleh -506 views
oleh

OKU Timur, investigasinusantara.com – OKU Timur kembali berduka, setelah kebakaran yang terjadi di Desa Kota Baru Selatan Kecamatan Martapura yang mamakan Tiga nyawa, kali ini si Jago merah kembali mengamuk dan menghanguskan tiga rumah yang berada di pinggir jalan Desa Bangun Harjo Kecamatan Buay Madang Timur Kabupaten OKU Timur Provinsi Sumatera Selatan. Minggu, 23/05/2021.

Berdasarkan informasi dari seorang pedagang Abu(46) warga Desa Bangun Harjo Kecamatan Buay Madang Timur Kabupaten OKU Timur sekira pukul 22.30 Wib, yang pada saat itu berada didepan rumah mendengar suara berisik dari dalam rumah Korban Herman Dwi Apriyadi (38) yang dulunya rumah pernah membuka rumah makan dan rumah tersebut tepat Berada ditengah – tengah antara Rumah Korban Abdul Rahman dan Surya Helmi (61) dan ternyata suara berisik tersebut adalah suara api yang membakar rumah Korban Herman Dwi Apriyadi yang saat itu sedang kosong karena korban sedang berada di Palembang.

Melihat adanya kebakaran Abu segera membangunkan Masdan (Anak Korban Abdurahman) kemudian api membakar rumah Korban Herman dengan cepat dikarenakan rumah terbuat dari Papan dan Bambu dan api terlebih dahulu menyambar ke rumah Abdurahman (70) lalu ikut membakar rumah Surya Helmi, pada saat itu Surya Helmi yang mendengar ada kebakaran segera menyelamatkan diri melalui pintu belakang rumahnya, Api membakar ketiga rumah tersebut. Selanjutnya api dapat dipadamkan oleh Pemadam Kebakaran dan dibantu oleh masyarakat sekitar.

Tidak ada Korban Jiwa atau luka luka akibat kejadian kebakaran tersebut api hanya membakar 3 Unit Rumah beserta barang – barang dan perlengkapan rumah tangga milik Ketiga Orang Korban, kerugian materi akibat kejadian tersebut bila ditaksir dengan rupiah diperkirakan sebesar, Rp. 600.000.000,- (Enam Ratus Juta Rupiah).

Sementara Camat Buay Madang Timur Jon Kenedi, SE. Membenarkan peristiwa kebakaran yang terjadi pada Minggu malam tersebut. “api sudah di padamkan dan tidak ada korban jiwa, Api hanya membakar serta menghanguskan tiga rumah warga.” Kata Jon Kenedi. (***)